Mangga Mahatir adalah salah satu jenis mangga yang unik . Manga ini memiliki ukuran super jumbo, berbeda dengan ukuran mangga pada umumnya.
Mangga ini mulai dikenal dan populer beberapa tahun belakangan ini, meskipun termasuk golongan bibit tanaman baru namun sudah bisa membuat para penghobi dan pencinta tanaman buah terpikat.
Sudah banyak yang jual bibit mangga mahatir dan menawarkan dengan harga yang fantastis, harga jual bibit mangga ini masih termasuk tinggi jika dibanding dengan bibit mangga lain.
Selain ditanam ditanah, mangga ini bisa kita budidayakan di dalam pot (tambulapot) sehingga sangat praktis karena tidak membutuhkan lahan yang terlalu luas.
Bibit mangga mahatir masuk kedalam kategori jenis bibit buah mangga genjah alias cepat berbuah dan mudah dibudidayakan.
Bentuk buah mangga ini mirip dengan paruh burung jika kita teliti bagian ujungnya.
Daunnya cukup panjang dan lebar, saking panjangnya jika dibandingkan dengan lengan kita, masih lebih lebar dan lebih panjang daun mangga ini, bentuknya agak bergelombang sedikit berurat menonjol.
Berbeda sekali dengan pohon mangga jenis lain karena cabang mangga ini tumbuh menjuntai-juntai kebawah tidak keatas.
Buah mangga ini populer karena ukuran buahnya sangat besar tapi siapa yang menyangka jika daun tanaman ini pun memiliki keunikan lain dari jenis mangga ini yaitu jika diremas daunnya maka akan keluar aroma harum sengir khas daun mangga, aroma ini tidak dapat kita temukan pada jenis tanaman mangga lainnya yang memiliki wangi biasa saja.
Batang pohonnya memiliki getah putih nan bening sedangkan kulit batangnya berwarna keabu-abuaan, syarat menanam dan menumbuhkan pohon mangga ini tidak terlalu berat pasalnya tanaman ini bisa beradaptasi dengan baik di ketinggian 700 meter di atas permukaan laut.
Perhatikan kegemburan dan keasaman tanah, tanah dengan pH diantara 5-6 adalah area terbaik bagi tumbuh kembang bibit mangga mahatir, tanaman mangga mahatir menyukai iklim yang memiliki masa kering hingga kurang lebih 4 bulanan.
Menumbuh kembangkan bibit mangga mahatir cukup mudah apalagi perawatannya tidak mahal, layaknya tanaman mangga pada umumnya, asal kita siram secara teratur ketika musim panas, memberikan pupuk secara rutin teratur serta menyimpannya ditempat terbuka agar bibit tanaman terkena paparan sinar matahari langsung maka hal-hal ini bisa menunjang keberhasilan tumbuh kembang mangga mahatir.
Jika kita serius dan telaten melakukan perawatan tanaman mangga ini, maka tak menutup kemungkinan akan mempercepat datangnya musim panen.
Prospek keuntungan ekonomi mangga mahatir masih cerah karena kenyataannya tidak terlalu banyak yang membudidayakan tanaman buah ini dalam skala yang besar. Kebanyakan hanya para penghobi yang masih mengembangkan tanaman buah mahatir di dalam pot (tambulapot mangga mahatir).
Jika tertarik membudidayakan buah mangga menggunakan metode tambulapot maka kita harus memperhatikan ukuran pot yang akan digunakan. Upayakan agar ukuran pot besar karena semakin besar semakin awet (tidak cepat habis) nutrisi yang terkandung.
Idealnya ukuran pot yang dipakai yaitu sekitar 60cm atau lebih. Media tanam yang digunakan dalam pot adalah campuran pupuk kandang/organik dan tanah. Tambulapot mangga mahatir mesti rutin diberi pupuk NPK sebulan sekali serta disiram satu kali sehari.